Jumat

SMA NEGERI 70 - JAKARTA SELATAN



BUTUH GURU LES PRIVAT UNTUK ANAK ANDA?

 

SMA Negeri 70 yang berlokasi di Jalan Bulungan Blok C Nomor 1, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, kini berstatus sebagai Sekolah Mandiri SSN setelah sebelumnya berstatus sebagai Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional (RSBI).

Sejarah berdirinya sekolah ini merupakan gabungan dua buah sekolah yang letaknya bertetanggaan yaitu SMA IX (berdiri tahun 1959) dan SMA XI (berdiri tahun 1960) yang melebur menjadi satu, tepatnya pada tanggal 5 Oktober 1981 yang kemudian diperingati sebagai hari jadi SMAN 70.

Pada awal-awal penggabungannya dahulu, sekolah ini terdiri atas 91 kelas dengan total siswa sebanyak 4.806 orang, 183 guru, 75 karyawan dan wakil kepala sekolah berjumlah sebanyak 11 orang.

 

Dalam proses pembelajarannya, SMAN 70 menerapkan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan dimana metodologi tersebut telah terbukti berhasil mengantarkan siswa-siswanya dalam meraih prestasi.

Berikut adalah deretan prestasi yang berhasil diraih oleh SMAN 70:

  1. Pada tahun 1999, SMAN 70 ditetapkan sebagai SMAN Plus untuk tingkat Jakarta Selatan.
  2. Pada tahun ajaran 2001-2002, sekolah ini mulai membuka layanan Program Percepatan Belajar (kelas akselerasi)
  3. Tahun 2003, status SMAN Plus yang berhasil diraih pada tahun 1994 untuk tingkat se-Jakarta Selatan kemudian dinaikkan menjadi tingkat se-provinsi DKI Jakarta
  4. Pada tahun ajaran 2003-2004, sekolah ini kembali membuka layanan Program Sertifikasi Internasional A/AS Level yang mengacu pada University of Cambridge International Examination (kelas internasional)
  5. Pada tahun 2004, status SMAN Plus yang tahun sebelumnya berada di tingkat se-provinsi DKI Jakarta, kembali menerima kenaikan tingkat menjadi Standar Nasional
  6. Tahun ajaran 2006-2007, sekolah ini termasuk salah satu sekolah yang ditetapkan pemerintah sebagai Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional (RSBI)
  7. Pada bulan Januari 2007, SMAN 70 berafiliasi dengan Cambridge International Examination Test Centre dengan ID 074. Dan semenjak saat itu, SMA 70 memiliki hak untuk dapat menyelenggarakan ujian sertifikasi IGCSE dan A/AS Level

Untuk prestasi di bidang olahraga, SMAN 70 secara aktif menyelenggarakan Bulungan Cup (Bulcup) yang merupakan ajang kejuaraan olahraga dan seni terbesar yang diikuti oleh seluruh siswa-siswi SMA/SMK sederajat se-Indonesia.

Bagi siswa-siswinya selain dipacu untuk terus berprestasi di bidang akademik, mereka juga diberi kesempatan untuk mengembangkan diri dalam hal potensi, bakat, minat dan kemampuan di berbagai bidang non-akademik. Hal ini dapat dilihat dari banyaknya berbagai jenis kegiatan ekstra kurikuler yang melibatkan siswa-siswinya secara aktif,  di antaranya adalah:
  1. Band 70, bergerak di bidang seni musik band
  2. Basket 70, bergerak di bidang olahraga bola basket
  3. Bulungan Art Club (BAC) 70, bergerak di bidang seni lukis
  4. Bulungan Boxing Camp (BBC) 70, bergerak di bidang olahraga tinju
  5. Bulungan Football Club (BFC) 70, bergerak di bidang olahraga sepak bola
  6. Bulungan Seventy Volleyball (Bulsev), bergerak di bidang olahraga bola voli
  7. Espresso De Ritmo 70, bergerak di bidang seni musik paduan suara
  8. Ju-Jitsu Bulungan, bergerak di bidang olahraga jujitsu
  9. Karatedo 70, bergerak di bidang olahraga karate
  10. Lentera 70, bergerak di bidang jurnalistik
  11. Palang Merah Remaja (PMR) 70, bergerak di bidang kesehatan PMR
  12. Persada Karya Cipta (PKC) 70, bergerak di bidang seni tari modern (modern dance) dan pemandu sorak
  13. Pustaka Dokumentasi (Pusdok) 70, bergerak di bidang fotografi
  14. Rohani Islam (Rohis) 70, bergerak di bidang kerohanian agama Islam
  15. Rohani Kristen (Rohkris) 70, bergerak di bidang kerohanian agama Kristen dan Katolik
  16. Seksi Karya Ilmiah Remaja (SKIR) 70, bergerak di bidang ilmu pengetahuan
  17. Sisgahana 70, bergerak di bidang pencinta alam
  18. Softball-Baseball 70, bergerak di bidang olahraga sofbol dan bisbol
  19. Taekwondo 70, bergerak di bidang olahraga taekwondo
  20. Tapak Suci (TS) 70, bergerak di bidang olahraga pencak silat perguruan Tapak Suci
  21. Tata Laksana Upacara (TLUP) 70, bergerak di bidang pelaksanaan upacara dan pengibaran bendera (paskibra)
  22. Teater 70, bergerak di bidang seni teater
  23. Trads 70, bergerak di bidang seni tari tradisional
  24. Vocal Group (VG) 70, bergerak di bidang seni musik kelompok vokal (vocal group)

Semua kegiatan ektra kurikuler tersebut dilengkapi dengan berbagai fasilitas pendukung yang antara lain: sarana olahraga (bola basket, bola voli, bulu tangkis, sepak bola, papan panjat, fitness, tenis meja, tinju), studio musik, ruang audiovisual, ruang multimedia, virtual lab sampai dengan lapangan softball (infield).